Cara Memelihara

Kamis

Tips Melatih Piyik Merpati Balap Giringan Pertama

Tidak ada komentar :
indramayu - Melatih Merpati Balap yang masih piyikan yaitu giringan pertama adalah melatih dasar pembalap terbang menuju merpati geberan oleh karena itulah Kita harus konsisten dan sabar, karena tujuan dari pelatihan pertama ini beryujuan agar fisik dan mental tumbuh secara awet. Nah, untuk itu Sobat bisa simak dan terapkan tips melatih merpati balap piyian sebagai berikut ini
  • Konsisten dan sabar  tidak terburu-buru menambah jarak lepasan, jika merpati berputar, terbang belok belok dan shoot dirasa kendor kembali mundurkan jarak terbangan sampai dirasa bagus. 
  • Biasakan juga merpati dengan satu joki dan baju yang sama setiap melatih agar saat diadu merpati tidak salah hinggap walau warna geberan sama, salam bekur
  • Jangan menggandeng merpati muda yang belum mapan terbang dan mentalnya, di khawatirkan dia akan terbiasa ngekor dibelakang. Sebaiknya gandeng setelah jarak 500m. Gandeng lebih baik dengan burung yang seumuran dulu.
  • Pada hari pertama, latihan dimulai dari jarak dekat terlebih dahulu dengan target dalam giringan pertama adalah sekitar 20 - 30 m. 
  • Ajarkan merpati naik turun kandang, naik turun ke betina. Gunanya untuk membiasakan merpati dengan tangan manusia, karena terkadang merpati takut pada kita apalagi piyik yang baru pertama kali giring, Lakukan sampai merpati tidak malas naik turun kebetina ini bisa 10-30 kali lalu istirahatkan dan ulangi lagi, tetapi jika dirasa sudah mantap bisa langsung terbangkan merpatinya.
  • Setelah itu mulai terbangkan dari jarak 1 m, dan betina ditatak ditanah, lakukan berulang ulang 5 sampai 10 terbangan istirahatkan, jika dirasa terbang sudah oke tambah jarak 3 m 5m 7m 10m terus lakukan 5-10 terbangan sesuaikan dengan tenaga merpati, jika merpati terbang tidak lurus atau shoot kurang bertenaga mundurkan lagi jaraknya jangan ditambah. Jika sudah sampai jarak 10m maka ulangi terus 3 sampai 5 sesi, satu sesi 5-7 kali terbangan.
  • Hari ke 2, lakukan 3 - 5 sesi, 1 sesi 5-7 terbangan jadi total sekitar 15 - 25 kali terbangan. Seperti biasa terbangkan merpati di jarak yang pendek terlebih dahulu. Sesi pertama terbangkan dijarak 3m 5m dan 10m, pastikan terbang tetap lurus dan tembak tidak kendor. Sesi kedua lakukan terbangan di jarak 10m, sesi ketiga tambah jarak sampai mentok di 15m.
  • Hari ke 3, lakukan seperti di hari ke 3 tetapi jarak ditambah sedikit demi sedikit, jangan sampai penasaran burung langsung dijauhkan nanti akan berefek pada mental dan stamina burung jika stamina dan mental belum cukup burung bisa-bisa salah latih dan bahkan terbang ke atas. Target sampai jarak maksimal 20 m.
  • -Hari ke 4, lakukan seperti hari ke 3 jarak maksimal sampai 25m-30m.

sekian, selamat mencoba, saam bekur.( penangkar sukses )

Tidak ada komentar :

Posting Komentar