Cara Memelihara

Kamis

Membedakan Jantan dan Betina Strawberry Finch

Tidak ada komentar :
bekasi - Beternak Burung Pipit Benggala atau dikenal juga dengan nama strawberry finch(Amandava amandava) ini tergolong lebih mudah jika dibandingkan dengan jenis burung ocehan. Prospek budidaya Burung Finch saat ini sangat menjanjikan, hal ini karena populasi burung jenis ini yang semakin langka dijumpai dialam bebas.

So, bagi sobat ternak yang tertarik untuk membudidayakan burung jenis ini, Sobat perlu bisa membedakan jantan dan betina dengan melihat perbedaan ciri fisik yang dimiliki. Adapun perbedaan ciri fisiknya adalah sebagai berikut
Burung jantan:
  • Warna merah padam.
  • Sayap dan ekor kehitaman.
  • Ada bintik-bintik pada sisi tubuh.
  • Sayap dan tunggir berbintik putih kecil.
Burung betina:
  • Tubuh bagian bawah kuning tua abu-abu.
  • Mantel coklat.
  • Tunggir merah.
  • Sayap dan ekor kehitaman.
  • Ada beberapa bintik putih pada sayap.
  • Iris coklat.
  • Paruh merah.
  • Kaki merah daging.
Nah dengan begitu Sobat bisa dengan mudah untuk mempersiapkan calon indukan Strawberry Finch untuk ditangkarkan.( cek harga )

Tidak ada komentar :

Posting Komentar